Jelang turnamen Jenderal Sudirman Cup 2015 yang akan diselenggarakan pada Selasa (10/11) memang membuat pihak klub kelabakan termasuk mencari pemain yang bisa memperkuat skuad. Maklum saja turnamen yang diselenggarakan dalam rangka HUT TNI yang ke 70 berlangsung hanya beberapa pekan setelah Piala Presdien 2015 pada bulan Oktober lalu.
Pemain Asing Indonesia
Klub-klub sepak bola nasional sepertinya masih sangat tertarik dengan kemampuan pemain asing untuk mengolah si kulit bundar. Sebut saja Arema Cronus yang akan berlaga pada pertandingan perdana di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang pada Selasa (10/11) malam kontra Gersik United.
Setelah sebelumnya pihak Arema memastikan bahwa Esteban Vizcarra akan memperkuat Arema Cronus untuk turnamen Jenderal Sudirman Cup. Esteban Vizcarra yang berasal dari Argentina ini mengisi posisi sebagai playmaker.
Selain Esteban, terdapat dua nama pemain asing asal Spanyol yang akan memperkuat tim, yaitu Francisco Insa Bohigues dan Antonio Jose Espinosa. Antonio Jose Espinosa yang mengisi posisi sebagai playmaker, sementara Francisco Insa Bohigues yang mengisi posisi sebagai stoper. Ketiga pemain asing ini menurut pihak Arema memang menjalani kontrak jangka pendek, yaitu hanya selama turnamen Jenderal Sudirman Cup 2015. Namun, hal ini bukan berarti ketiganya tidak bisa memperpanjang kontrak di Arema Cronus, sebab masih ada peluang bagi ketiga pemain asing ini untuk memperpanjang kontrak dengan Arema Cronus jika bisa bermain bagus dan cocok dengan klub.
Pemain U-21 Indonesia
Regulasi pada Jenderal Sudirman Cup 2015 yang mewajibkan semua klub untuk menurunkan minimal dua pemain U-21 pada skuat utamanya.Tentu membuat beberapa klub mengalami penyesuaian pada susunan, dan pola pemainannya. Seperti Arema Cronus yang meletakan tiga nama pemain U-21 untuk strater pada turnamen yang akan dilakukan di kandangn mereka sendiri, yaitu Stadion Kanjuruhan. Ketiga nama pemain U-21 tersebut adalah Junda Irawan, Dio Permana, serta Utam Rusdiana. Menurut pelatih Arema, Joko Susilo, regulasi yang diumumkan akhir pekan lalu ini membuatnya melakukan persiapan kilat untuk ketiga pemain ini sebab kemampuan ketiganya memang tidak diragukan lagi, tetapi pengalaman ketiganya untuk berada pada di tim utama yang menjadi masalah. Junda Irawan rencananya akan mengisi posisi bek, sementara Dio Permana akan mengisi lini tengah, dan Utam Rusdiana pada posisi kiper. Tentunya semua orang menantikan dari ketiga pemain U-21, siapakah yang akan diturunkan oleh Joko Susilo pada laga perdana Jenderal Sudirman Cup 2015.