Tujuh Pemain Madura United Di Lepas

MADURA – Madura United yang menjadi runner up pada Piala Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim). Pada saat ini melakukan pengurangan pemain, ada sekitar 7 orang pemain yang dikeluarkan dari tim. Hal ini dikarenakan kontribusi yang sangat minim dari 7 orang pemain tersebut.

Tujuh Pemain Madura United Di Lepas

Pelatih Madura, Gomes De Oliviera mengatakan kalau saat ini Madura United sangat membutuhkan pemain yang cepat dengan mobilitas yang tinggi diposisi sayap kanan. Manajemen dari Madura United menanggapi masalah dilepasnya 7 orang pemain pada waktu bersamaan. “Kami harus melangkah terus kedepan, fokus pada perbaikan tim. Saya rasa sangat normal ada pemain yang harus dilepas dan kami harus mencari pemain beru yang lebih menjanjikan bagi tim,” ujar manager Madura United, Haruna Soemitro.

 

Tujuh orang yang dilepas oleh Madura United sekaligus itu adalah, Firmansyah, Edi Hafid, Mustopa Aji, Nanda Bagus, Septiaon Andriansyah, Chalwa dan juga Andre Vembreyoni. Tujuh pemain ini dilepas selain minimnya kontribusi, tujuh pemain ini dianggap tidak mampu untuk menembus tim utama pada turnament sebelumnya.

 

Manager Madura United, Haruna Soemitro juga mengatakan, pemain yang dilepas tersebut sangat minim kesempatan untuk bisa bermain selama berada di Laskar Sapeh Ngamok. Hal ini bisa dilihat pada Piala Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) lalu. Hanya dua pemain yang sempat dimainkan dari 7 pemain yang dilepas, dan mereka juga bermain tidak lama sebagai pemain pengganti.

 

“Kami juga merasa kasihan kalau mereka disini tidak mendapatkan kesempatan untuk bermain, karena mungkin kemampuan mereka dibutuhkan oleh tim lain. Persepam Madura berterima kasih kepada mereka dan semoga cepat mendapat tim baru,” lanjut Haruna Soemitro.

 

Setelah menjadi runner up pada Piala Gubernur Kaltim yang lalu, pihak dari Persepam Madura sudah menerima hadiah berupa uang. Menejemen tidak akan melakukan pemotongan apapun, Hadiah uang yang sudah dipotong pajak ini akan diberikan kepada pemain dan staf pelatih. Hadiah berupa uang itu akan diserahkan secara langsung di Surabaya. Ada dua pemain yang sedang dalam masa pinjaman sehingga pemberian uang hadiah ini melalui transfer.